L.WriterFest - Undangan Menulis Puisi - Oktober 2024

16/10/2024

 

Hai, kawan-kawan pencinta kata dan penggubah rasa!

L.WriterFest secara konsisten menjadi sebuah wadah kreativitas yang memadukan jiwa sastra dan semangat menulis kawan-kawan. Oleh karena itu, L.WiterFest dengan bangga menggelar kembali Undangan Menulis yang ke-12 pada Oktober ini lho!

Pada Oktober ini, kami kembali membuka kesempatan bagi kawan-kawan para penulis, baik pemula maupun berpengalaman, untuk menuangkan perasaan, imajinasi, dan kisah hidup dalam bentuk puisi.

Apakah kawan-kawan memiliki kata-kata yang siap mengalir? Jadikan bait-bait kalian sebagai cerminan jiwa, suara hati, atau kilauan imajinasi. Puisi terbaik dari para peserta akan diterbitkan dalam sebuah antologi puisi khusus yang menjadi bagian dari L.WriterFest #12!

@l.writerfest kembali bekerja sama dengan penerbit @langgampustaka sebagai penerbit buku yang memfasilitasi karya-karya terpilih untuk diterbitkan secara tertib dan profesional.

Bersiaplah, ambil pena atau keyboard Anda, dan mari bersama-sama menciptakan karya yang tak terlupakan. Pendaftaran sudah dibuka dan kami menantikan karya dari kawan semua!

Waktu Pelaksanaan:
•    16 s.d. 23 Oktober    : Pendaftaran dan pengumpulan karya.
•    24-25 Oktober        : Penilaian karya
•    28 Oktober        : Pengumuman pemenang lomba.

Syarat dan Ketentuan Lomba:
1.    Lomba ini gratis dan terbuka untuk umum.
2.    Tema puisi bebas.
3.    Berbahasa Indonesia.
4.    Naskah yang dikirimkan harus orisinil dan belum pernah menang/diikutkan dalam lomba lain.
5.    Ditik dengan huruf TNR ukuran 12 dan spasi 1,5, dan dikirim dalam format .doc atau .docx.
6.    Naskah diunggah pada link berikut (DAFTAR) dengan format: L.WriterFest - Nama Peserta - Judul Puisi.
7.    Setiap peserta hanya boleh mengirimkan 1 (satu) karya.
8.    Cantumkan biodata penulis berbentuk narasi maksimal 100 kata.

Hadiah Pemenang:
•    Juara 1 : Piala, Buku, dan Sertifikat
•    Juara 2 : Buku dan Sertifikat
•    Juara 3 : Sertifikat
•    Seluruh peserta mendapatkan e-sertifikat.
•    Pengumuman pemenang melalui IG @l.writerfest.
•    100 puisi terbaik akan diterbitkan dalam antologi.

Kami menantikan karya-karya indah dari kawan-kawan! Jangan ragu untuk menghubungi narahubung berikut jika ada pertanyaan lebih lanjut.

Narahubung: Maya (085624427786)